Informasi Beasiswa S2 Luar Negeri Kemkominfo 2014

Diposting oleh Syukur on Rabu, 15 Januari 2014

Informasi Beasiswa S2 Luar Negeri Kemkominfo 2014 - Assalammu'alaikum semua,, seperti tidak ada habisnya untuk kita berbicara tentang pentingnya pendidikan, ya memang begitu adanya,, pendidikan dirasa begitu sangat penting karena kadang semua hal di ukur dari seberapa tingginya pendidikan seseorang, baik itu saat kita mencari pekerjaan dan sebagainya, dan untuk itu mari kita bersama sama memajukan pendidikan warga Indonesia agar kita memiliki sumber daya manusia yang berkualitas dan dapat bersaing sehingga bangsa ini semakin berkembang dan sejahtera.


Untuk anda semua yang ingin melanjutkan S2 anda diluar negeri namun terhalang kerasnya tembok biaya, anda tidak usah takut dan tidak usah cemas, itu semua bukan penghalang untuk anda mewujudkan cita cita anda ,, karena sekarang ada Beasiswa dari pemerintah melalui Kementerian Komunikasi dan Informasi atau yang biasa disebut Kemkominfo yang akan memberikan beasiswa S2 di luar negeri untuk anda yang memiliki potensi dan keinginan besar untuk menuntut ilmu di Negeri orang. Program Beasiswa Kemkominfo 2014 ini diberikan untuk berbagai kalangan terutama PNS yang bekerja atau mengabdi di lembaga kementerian atau pun  non-kementerian, juga PNS TNI/Polri baik tingkat pusat maupun di daerah Selain itu juga para karyawan maupun  karyawati yang bekerja di perusahaan perusahaan swasta bidang TIK. 

Untuk mendapatkan beasiswa ini, anda harus memenuhi persyaratan sebagai berikut : 

1. Lulus S1 ;
2. Dari skala 4, IPK  di atas 2,9. 
3. Punya torehan nilai Institusional TOEFL (ITP) minmal 570 atau nilai IELTS minimal 6,5;
4. Potensi Akademik (TPA) minimal 550;
5. Mengantongi surat rekomendasi dari pejabat yang memiliki wewenang;

Selain 5 syarat tersebut di atas, ada syarat tambahan yang jika bisa kamu penuhi maka akan membuatmu lebih berpeluang untuk meraih Beasiswa Kemkominfo 2014 ini di antaranya : 

1. Sudah mempunyai pengalaman kerja paling sedikit 2 tahun;
2. Usia tidak melebihi 35 tahun;
3. Belum mempunyai gelar atau tidak sedang mengikuti program S2 lainnya atau tidak sedang menerima
4. beasiswa dari pihak lain;
5. Mempunyai Unconditional Offer dari universitas tempatmu kuliah sebelumnya dalam bidang yang sesuai dengan daftar yang ditetapkan oleh Kemkominfo.

Untuk pendaftaran, kunjungi :
http://balitbang.Kemkominfo.go.id/balitbang/beasiswa/pendaftaran/beasiswa-luar-negeri/daftar-online/
Waktu pendaftaran dibuka 2 Januari dan berakhir tanggal 15 Januari 2014.

Demikian Informasi yang dapat kami berikan ini, semoga bermanfaat ya

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar